Sabtu, 16 April 2016

Air Terjun Sri Gethuk

Oke sobat di kesempatan ini saya akan mereview salah satu obyek yang ada di jogja tepatnya di daerah gunung kidul , bisa di bilang Gunung kidul saat ini menjjadi Surga nya obyek wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta .Anda mungkin akan percaya bila sudah pernah berwisata di Gunungkidul dengan obyek wisata yang melimpah .Setelah beberapa lalu saya membahas Obyak wisata Gua Rancang Kencana nah kali ini obyek wisata yang terletak satu kawasan dengannya yakni Air Terjun Sri Gethuk .saya pernah di ceritakan terkait penamaan oleh salah satu teman saya yang asli dari Gunungkidul .Konon dahulu ada seorang wanita yang bernama sri , ia di kejar - kejar oleh seorang laki - laki yang gandrung dengannya,Hingga suatu ketika ia di kejar - kejar di suatu hutan , namun naas ia terjatuh dari tebing yang di bawahnya mengalir air  dan tubuhnya hancur seperti getuk : jawa ( Makanan yang terbuat dari singkong yang menjadi makanan khas dari daerah Gunung Kidul ) .Kemudian dari peristiwa itulah obyek wisata itu di beri nama Air Terjun Sri Getuk

Obyek wisata ini terletak di dusun Bleberan kecamatan  Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.Untuk samapai di obyek wisata ini kalau dari Yogyakarta anda harus menempuh jarak sekitar 45 Km .Mengendarai mobil membutuhkan waktu sekitar 2 jam untuk sampai di lokasi ,kalau dulu saya cum butuh waktu satu jam an saj karena pakai motor.

Sedikit menginformasikan dulu obyek wisata ini pernah di gunakan untuk shooting film Beyond Skylinearahan sutradara Liam O’Donnell ini melakukan pengambilan gambar di obyek wisata ini pada 10-12 Desember 2014 lalu..

Film ini dibintangi sejumlah artis di terkenal dunia, seperti aktor film Captain America, Frank Grillo, dan aktor film Raid, Iko Uwais.Selama digunakan pengambilan gambar film fiksi ilmiah tentang serangan alien yang datang ke bumi pada tahun 2010 itu, obyek wisata air terjun Sri Gethuk  ditutup.

Di obyek wisata ini anda bisa bermain main air dengan keluarga ataupun dengan orang tersayang namun tetap  harus hati - hati mengingat batunya sangat licin .

di lokasi pariwisata ini juga menawarkan berbagai wahana yang beragam seperti arung jeram, river tubing dengan ban dan pelampung.Di jamin seru deh kalau anda bisa datang ke lokasi ini .Tiket masuknya pun sangat murah perorang cuma 5000 kalau sekarang mungkin naik sedikit karena waktu itu saya ke sana tahun 2013 akhir dan awal tahun 2014 seingat saya.

Sekian dulu artikelnya kita lanjutkan di lain kesempatan dengan obyek wisata yang seru - seru tentunya.

Info lokasi lengkapnya bisa anda lihat di google maps dibawah ini














































2 komentar: