Untuk orang dengan tahun kelahiran tahun 80an pasti ngga asing dengan serial asli Amrik ini. Apa yang teringat dengan serial kesayangan satu ini? Persahabatannya? Kelucuannya? atau mungkin kangen dengan pemainnya yang ganteng & cantik? Banyak sekali yang bisa kita pelajari dari serial sederhana ini. Walaupun terlihat sederhana dan mudah dicerna, tapi sisi kemanuasiaan dan khususnya persahabatan sangat terasa setelah menonton serial ini. Untuk yang belum pernah nonton atau mungkin ngga tahu serial apakah ini? Tenang aja, untungnya channel tv (berbayar) WarnerTV menghadirkan mereka kembali ke layar tv. Ngga nonton seri dari awal? tenang aja, serinya akan terus berulang dari season 1 (tahun 1994) sampai endingnya di season 10 (tahun 2004). Dan jangan heran begitu menonton seri pertamanya, pasti penasarna dengan seri berikutnya dan seterusnya. Bahkan pemainnya akan bikin kita kangen terus setiap harinya.
Nah untuk sekedar nostalgia dan memperkenalkan serial ini, saya mau buat sedikit cerita berkesan di serial ini. Sudah siap? ini dia.
Singkat cerita, teman-teman kita ini (alias Friends) adalah sekumpulan anak muda yang berdomisili di tengah kota New York dengan karakter dan kemampuan beda-beda. Mereka selalu berkumpul di sebuah coffee shop (awalnya sebuah bar) bernama Central Perk yang kebetulan dekat dengan apartemen mereka. Setting yang dipakai ngga jauh-jauh dari apartemen dan coffee shop walaupun sesekali ada tempat lain seperti kantor, pinggir jalan (buatan), butik dll. Dan inilah cikal bakal sitkom (situasi komedi) yang kesemuanya dilakukan di dalam studio dan di tonton penonton secara langsung.
Setelah mengetahui setting dan latar belakang serial ini, sekarang kita kenal lebih dekat sama pemainnya yuk.
Ross Geller
Diperankan oleh David Schwimmer (namanya susah ngetiknya) awalnya adalah seorang kutu buku yang culun dan minder. Dengan berperawakan mediteranian tampaknya membantu Ross menjadi cowo ganteng tapi sayangnya ngga pede. Sejak kuliah Ross bersahabat dengan Chandler yang menjadikan dia menjadi "sok" playboy. Cinta sejatinya ada Rachel yang kebetulan sahabat dari Monica, adiknya. Sejak bertemu Rachel di masa kuliah Ross ngga pernah berani ngobrol dengan Rachel karena merasa culun dan minder. Hingga akhirnya beberapa tahun kemudian Ross bertemu kembali dengan Rachel di sebuah bar (yang akhirnya berubah menjadi coffee shop) dan mencoba mendekatinya. Ross pernah menikah dengan Carol yang terpaksa dia tinggalkan karena ternyata punya hubungan gelap (lesbian) dengan temannya, Susan. Ross juga sempat punya anak dari Carol bernama Ben.
Karakter Ross adalah seorang yang pintar dan serius. Dia selalu memperhatikan detail dan akan mengkritik orang lain apabila ada salah. Sifatnya yang keras kepala menjadikan dia terlihat seperti pemimpin di perkumpulannya tapi karena saat muda dia sering mider makanya seringkali dia ngga pede dengan pendapatnya. Ross juga sangat setia dengan sahabatnya dan ngga segan akan menolong sesulit apapun dan seringnya dia mengalah dengan adiknya, Monica.
Monica Geller
Diperankan oleh Courteney Cox yang ternyata adalah adiknya Ross. Saat muda Monica adalah gadis gemuk yang sangat suka makan coklat. Monica bersahabat dengan Rachel dan sempat mengenalkannya ke abangnya, Ross. Suaranya yang nyaring menjadikan Monica terlihat judes, padahal nga juga. Dari kecil Monica ngga terlalu istimewa di mata orangtuanya karena bertubuh gemuk dan tidak sehebat abangnya Ross yang saat itu kutu buku yang menjadikannya lebih pintar dari Monica. Karena dulunya dia suka makan, akhirnya kebiasaan buruk itu berubah menjadi baik setelah menjadikannya seorang koki di sebuah cafe.
Karakter Monica adalah seorang yang suka mengatur. Di sini dia digambarkan sebagai orang yang memiliki penyakit OCD (Obsessive-Compulsive Disorder) yang membuatnya selalu tidak nyaman kalo ada sesuatu yang ngga pada tempatnya dan ngga seharusnya. Sisi plusnya, apartemennya selalu bersih dari noda dan barang yang tersusun rapih, tapi sisi minus nya dia akan sangat marah kalo ada barang yang ngga ada pada tempatnya. Sahabatnya yang sering datang berkunjung ke apartemennya sering dibuat ketakutan apabila salah meletakkan bantal kursi yang ngga pas pada posisi semula, atau ngga menggunakan handuk sesuai kegunaannya. Dan inilah yang membuat Phoebe pelan-pelan "kabur" dari apartemen yang di sewa bersama. Karena sifatnya (yang dianggap aneh) itu Monica jadi sulit mendapatkan pacar. Dia sudah berusaha mencari pacar dimanapun tapi dia sendiri yang memutuskannya karena ngga cocok dengannya. Sifatnya yang terkesan judes dan galak tapi sesungguhnya dia sangat perhatian dengan para sahabatnya. Karena walaupun seringkali dia ngga spendapat dengan kritik sahabatnya, pada akhirnya dia akan mengakui kalau dirinya salah dan mencoba berubah lebih baik.
Chandler Bing
Diperankan oeh Matthew Perry yang juga sahabat Ross sejak kuliah. Chandler lah yang juga membantu Ross melewati masa-masa sulitnya di masa kuliah untuk masalah percintaan. Tapi sayangnya para gadis lebih memilih Ross ketimbang Chandler karena fisiknya yang membuat orang mengira dia adalah seorang (maaf) gay. Dengan dandanan rapih, rambut tersisir dan brewok rapih membuat para wanita ngga menganggap Chandler. Kisah percintaan Chandler juga ngga semudah sahabatnya ditambah dia punya sejarah keluarga yang kurang baik yaitu ayahnya seorang gay dan akhirnya melakukan transgender. Kehidupan kecilnya yang dikelilingi pria gay membuatnya lebih kemayu dan seringkali minder kalau dekat dengan wanita cantik. Tapi kalo dia sudah suka dengan satu wanita dia ngga akan melepaskannya walaupun sudah putus dan sambung berkali-kali.
Karakter Chandler adalah seorang yang jenaka. Walaupun banyak leluconnya ngga bisa dimengerti lawan bicaranya. Bukan cuma orang lain, kadang para sahabat juga ngga ngerti. Dan ini lah yang membuat kita penonton makin tertawa. Diantara para sahabatnya, Chandler adalah seorang kantoran yang sering berbicara serius ke rekan kerjanya, dan seringkali hal itu terbawa ke lingkungan para sahabatnya dan inilah yang membuatnya canggung dan sering ngga dimengerti para sahabatnya. Dengan bicara yang cepas-ceplos dan kurang dimengerti para sabahatnya dia tetap berusaha untuk masuk ke dalam lingkungannya. Dia juga akan tersinggung kalo ada orang yang menjadikan nama belakangnya sebagai bahan ejekan karena nama belakangnya Bing yang seperti bunyi bell.
Rachel Green
Diperankan oleh Jennfer Aniston yang awalanya adalah sahabat Monica. Aktris yang pernah dinobatkan menjadi wanita tercantik versi sebuah majalah fashion ini sangat cocok memainkan seorang Rachel. Berlatar belakang seorang gadis papi yang manja dan glamor tapi setelah keluar dari rumah dan harus bertahan hidup di New York akhirnya merubah gadis cantik ini. Sifatnya yang dulunya manja berangsur lebih struggle karena keadaan yang serba sulit. Rachel pernah bekerja sebagai pelayan cafe di coffee shop tempat mereka berkumpul, asisten sebuah perusahaan pakaian dan hingga akhirnya sukses menjadi asisten dari Louis Vuitton. Bertemu sekumpulan sahabat ini di sebuah bar (yang diubah menjadi coffee shop) saat dia kebetulan mampir bersama teman-teman kaya nya. Disitulah Rachel bertemu Monica dan akhirnya berlanjut tinggal di New York.
Karakter Rachel adalah seorang wanita manja dan cengeng tapi bisa menjadi teman yang baik disaat susah karena dia akan membantu dengan sebisanya keluar dari masalah walaupun dia ngga tau apa masalahnya. Karena keadaan yang sulit menjadikan dia lebih dewasa dan bisa menerima keadaan. Sifatnya yang agak ceroboh dan kadang pelupa menjadikan dirinya kurang diandalkan para sahabatnya terutama Monica. Setia dengan sahabat dan juga atasannya. Dia dengan berat hati rela meninggalkan sahabtnya walaupun berat untuk bekerja di Paris (spoiler). Dia paling benci kalo disamakan dengan ayahnya yang galak dan kolot.
Joey Tribbiani
Diperankan oleh Matt Le Blanc adalah seorang playboy berkebangsaan Italia. Wajahnya yang (serasa) ganteng menjadinya dirinya pede tinggi. Joey bukan seorang yang pintar dalam bidang akademis, tapi dia pintar merayu setiap wanita cantik yang lewat, iya benar setiap wanita cantik. Kata saktinya "How you doin'?" menjadikan wanita kelepek-kelepek. Diantara semua sahabat, Jory lah paling modis kalo soal fashion. Keahliannya berakting menjadikannya dia sebagai aktor di beberapa opera sabun dan film murahan, bahkan teater rakyat pernah dia lakoni karena sulitnya mendapat peran di kota New York. Awal bertemu para sahabat adalah saat Chandler sedang mencari teman (patungan) apartemen. Awalnya Joey ngga kepilih Chandler karena kepedean merayu Monica (yang kamarnya berseberangan), tapi karena ada hal lain beruntungnya Joey terpilih menjadi teman sharing apartemen Chandler.
Karakter Joey yang jenaka dan ngga tau apa-apa ini lah yang membuat para sahabat kangen. Dia sering ngga paham apa yang para sahabatnya bahas karena keterbatasan akademisnya. Tapi Chandler dan Ross bisa mengandalkan Joey kalau untuk bicara ke wanita. Untuk kisah percintaan, Joey sepertinya anti punya pacar lebih dari 5 hari karena dia sering lupa sedang bersama siapa dia semalam. Jiwa bertahan hidupnya tinggi, walaupun seringkali curang dan akhirnya ketahuan. Dia selalu mengaku sebagai aktor, padahal cuma jadi figuran dan beberapa kali kerja serabutan. Joey sangat kompak dengan Chandler tapi sayangnya kadang keceplosan kalo lagi merahasiakan sesuatu. Sifat jahil Joey ke Chandler juga sangat didukung para sahabatnya.
Phoebe Buffay
Diperankan oleh Lisa Kudrow adalah seorang atheis yang absurd. Latar belakang Phoebe sebenarnya cukup kelam tapi entah kenapa ternyata bisa tergambar lucu di serial ini. Orang tua Phoebe adalah seorang hippies yang kecanduang narkoba dan alkohol. Sejak kecil Phoebe tinggal bersama ibunya yang pecandu alkohol dan menjual narkoba di lingkungannya. Sejak kecil Phoebe juga pernah merampas barang anak lain dan kebetulan seorang anak itu adalah Ross. Walaupun dari keluarga broken home Phoebe ngga pernah masuk ke hidupan gelap. Bahkan dia adalah seorang vegetarian dan anti pembunuhan hewan. Phoebe adalah seniman musik yang sering memainkan gitarnya di coffee shop walaupun lagunya ngga pernah jelas motifnya. Phoebe punya kembawan bernama Ursula Buffay. Sayangnya kembaran Phoene ini ngga sebaik kembarannya karena Ursula pernah menjadi sebagai penjual narkoba dan pemain film porno. Phoebe juga punya adik laki-laki yang bermasalah, yaitu jatuh cinta dengan wanita paruh baya dan pernah meminta tolong Phoebe untuk mengandung anaknya (dengan bantuan inseminasi) karena istrinya terlalu tua untuk mengandung. Sungguh kehidupan yang rumit tapi cukup lucu untuk ditertawakan.
Karakter Phoebe adalah seorang absurd, aneh, jenaka dan perasa. Dia ngga berani mengkritik seseorang sampai diminta. Sifatnya yang suka menyendiri dan punya kehidupan lain di luar para sahabatnya. Phoebe mudah bergaul walaupun ngga semua orang suka bergaul dengannya. Joey adalah salah satu sahabat yang mudah diajaknya bicara karena sifatnya yang sama-sama aneh. Kisah percintaanya cukup rumit karena pernah punya beberapa pacar punya janji bertemu di waktu yang bersamaan. Dia terlihat kurang peduli dengan masalah para sahabatnya tapi sebenarnya dia memperhatikan. Phoebe adalah pelengkap di kumpulan sahabat ini.
Selain karakter diatas, ada beberapa karakter yang mendukung cerita ini berlanjut sampai season 10. Sebut saja Gunther, si pelayan cafe berambut putih yang diam-diam menyukai Rachel. Janice, pacarnya Chandler yang sudah putus tapi sambung lagi dan putus lagi. Jack dan Jody, orang tua Ross dan Monica yang kolot. Selama 10 season kita akan melihat kematangan dari para karakter dan transformasi penampilan para aktor dan aktris Friends ini. Di sisi lain tanpa disadari kita bisa mempelajari karakter seseorang apalagi jika salah satu karakter Friends mirip seperti karakter sahabat kita sendiri. Dan dengan seknario yang kuat banyak terlahir kata-kata lelucon baru dan segar. Dengan cara berkomedi yang elegan tanpa memaksa, menjadikan serial Friends ini memiliki rating 9/10 di imdb. Kira-kira kamu mirip dengan karekter siapa dan suka dengan karekter siapa?
MEREKA SEKARANG (2015)
Ross Geller (David Schwimmer) 2015 |
Monica Geller (Courteney Cox) 2015 |
Chandler Bing (Matthew Peery) 2015 |
Rachel Green (Jennifer Aniston) 2015 |
Joey Tribbiani (Matt Le Blanc) 2015 |
Phoebe Buffay (Lisa Kudrow) 2015 |
Intro Serial Friends Season 1 - 10
Tidak ada komentar:
Posting Komentar